
Satu lagi karya literasi musik anak bangsa berhasil mengharumkan nama daerah. Lagu “Tabola Bale” ciptaan kolaborasi Silet Open Up, Jacson Zeran, Juan Reza, dan Kiki Acoustic dari NTT, tampil memukau di acara penutupan HUT RI ke-80, Ahad, 17 Agustus 2025, di Istana Negara Jakarta, dan disiarkan langsung melalui live streaming KompasTV.
Lagu ini unik karena memadukan lirik berbahasa Minang dengan nuansa musik khas Nusa Tenggara Timur, menghasilkan harmoni yang segar dan penuh semangat. Popularitasnya yang sebelumnya merajai media sosial kini semakin menguat setelah ditampilkan dalam momen kenegaraan yang bersejarah.
Dengan tema peringatan “Bersatu Berdaulat, Rakyat Sejahtera, Indonesia Maju”, penampilan “Tabola Bale” bukan sekadar hiburan, tetapi juga simbol keberagaman budaya yang menyatu dalam bingkai persatuan Indonesia. Iringan musik yang energik dipadukan dengan tarian khas Nusantara berhasil menutup rangkaian perayaan dengan penuh kegembiraan dan kebanggaan.
Dengan demikian diharapkan semua siswa mampu menjaga sikap toleransi, menghargai perbedaan, serta menumbuhkan rasa cinta tanah air. Dan para pendidik senantiasa dapat memberi teladan, membimbing, serta menanamkan nilai persatuan agar keberagaman menjadi kekuatan untuk Indonesia yang maju.Live streaming KompasTV:
https://www.youtube.com/live/rwoEI-aorpE?si=pv4KsDq08h4Zu39t
